DailyChingu.com -- Viral di media sosial terkait kolaborasi antara Blackpink dengan Oreo.
Tentunya kolaborasi tersebut disambut dengan sangat antusias oleh para
penggemar Blackpink. Dari segi packaging, Oreo Blackpink ini tampak berbeda
dari produk Oreo pada umumnya. Dengan warna baby pink dan ilustrasi Oreo yang
tengah mengenakan mahkota ala Blackpink, serta tanda tangan para member di
bagian depan kemasan, membuat Oreo edisi Blackpink ini menambah kemewahan pada
produknya.
Keunggulan pada Oreo Blackpink ini, tidak hanya terdapat pada
kemasannya saja. Pasalnya, produk kolaborasi Oreo dengan girl group korea
tersebut juga dilengkapi dengan photocard member Blackpink. Ada 10 versi
photocard yang bisa chinguneun dapatkan dengan membeli Oreo Blackpink kemasan
kotak. Yakni 2 photocard Lisa, 2 photocard Jennie, 2 photocard Rose, 2
photocard Jisoo, dan 2 photocard grup Blackpink. Setiap pembelian Oreo Blackpink
kemasan kotak, uri chingu akan mendapatkan salah satu photocard tersebut secara
acak.
Tampilan biskuit Oreo ini berwarna babypink dengan cream berwarna charcoal, yang berbeda dari Oreo pada umumnya, membuat daya tarik Oreo Blackpink semakin meningkat. Tak hanya itu, rasa biskuitnya yang enak dengan cream yang tidak terlalu manis, membuat produk ini banyak diminati oleh berbagai kalangan hingga sold out dibeberapa mini market. Namun, uri chingu tidak perlu risau, karena produk Oreo Blackpink telah tersedia di toko online. Apakah uri chingu berminat untuk mencobanya?
Posting Komentar
Posting Komentar